Remaja Masjid Ibadatul Ihkwan di Kapar Bagikan Takjil Kepada Masyarakat Setempat

    Remaja Masjid Ibadatul Ihkwan di Kapar Bagikan Takjil Kepada Masyarakat Setempat

    PASBAR - Ikatan Remaja Masjid Ibadatul Ikhwan (IRMAS) semarakkan ramadhan dengan cara berbagi takjil kepada masyarakat setempat. Semarak ramadhan itu dilakukan di depan halaman Masjid Ibadatul Ikhwan, Jorong Kapar Selatan, Nagari Kapar, Luhak Nan Duo, Pasaman Barat. Kamis, (23/4/2021).

    Kegiatan ini dilakukan dengan sistem door to door kerumah masyarakat setiap hari Jum'at dengan cara mengutip masyarakat baik itu berupa uang, makanan dan maupun berbentuk minuman. Hal didasari dengan mengajak masyarakat untuk bersedekah dan berdonasi untuk keperluan semarak Ramadhan Berbagi dan kegiatan sosial lainnya, yang kegiatan sosial ini dipelopori oleh Irmas Ibadatul Ikhwan.

    Kegiatan ini sebagai rangkaian awal dari beberapa kegiatan yang dilakukan oleh Irmas Ibadatul Ikhwan. Diawali dengan tahap Jum'at berkah sebelum bulan ramadhan yang mana setiap Jama'ah jum'at disuguhkan berupa makanan dan minuman oleh Irmas. "Perdana, yaitu awal bulan Maret tahun 2021 Program Jum'at berkah sudah diterapkan, " jelas Sulaiman selaku ketua Irmas Ibadatul Ikhwan. 

    Sulaiman juga menambahkan pembentukan acara ini diawali dengan diskusi dan musyarawah dengan Pengurus Masjid Ibadatul Ikhwan yaitu bapak Dasman, S.Pd. selaku pembina Irmasn. Ahamdulillah, respon positif yang ditanggapi pengurus masjid membuat kawan-kawan pemuda dan pemudi terpacu untuk bergerak lebih cepat. 

    Setelah itu, semua elemen masyarakat dan para pemuda dan pemudi saling bekerjasama dalam menjalan program Irmas yang sudah ada salah satunya ramadhan berbagi yang diadakan setiap hari Senin dan Jum'at.

    Pembagian ini berupa takjil dan minuman yang dieksekusi oleh Irmas di jalan, tepatnya di depan halaman Masjid Ibadatul Ikhwan, Jorong Kapar Selatan. Irmas juga memberikan takjil kepada orang lansia dengan cara diantar langsung ke rumahnya.

    "Kita berharap kepada Nagari dapat bersinergi, beinovasi dan berkontribusi untuk menjalan program tentang kemasjidan dan kepemudaan yang ada, " pungkas ketua Irmas. (*)

    Updates

    Updates

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait