Puluhan Nakes IV Koto Bakal Divaksin

    Puluhan Nakes IV Koto Bakal Divaksin

    Agam, - Sebanyak 39 tenaga kesehatan (Nakes) di Puskesmas IV Koto, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, akan divaksin, Rabu (17/2). Hal tersebut diungkapkan Kepala Puskesmas IV Koto Yori Sulistia, via ponsel, Selasa (16/2) siang.

    “Vaksin pertama sudah dilakukan pada 3 Februari. Insya Allah, besok jadwal kedua, ” jelasnya.

    Dijelaskan, seperti sebelumnya, dalam kegiatan vaksinasi tetap dikawal ketat pihak kepolisian/TNI dan Satgas Covid-19 kecamatan.

    Yori berpesan, agar masyarakat tidak takut divaksin Covid-19 karena Vaksin Sinovac itu sudah dijamin kehalalannya.

    Selain itu, ia meminta nakes yang sudah menjalani vaksin untuk tetap menerapkan protokol kesehatan karena vaksinasi bukan berarti bebas dari Covid-19.

    “Meskipun sudah divaksin, namun bukan berarti mereka kembali beraktivitas secara normal. Tapi musti tetap menerapkan protokol kesehatan, ”harapnya.

    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kajari Kab Kediri Ungkap Dugaan Tipikor Perkara Korporasi Sapi Naik Tahap Penyidikan
    Giat Door To Door System di Desa Wangunreja: Upaya Peningkatan Kesadaran Masyarakat Bersama Polsek Nyalindung Polres Sukabumi
    Pengukuhan Paskibra Kecamatan Wonosari Klaten Tahun 2024, Ini Kata Danramil
    Polsubsektor Sheraton Polresta Bandara Soetta Gelar Ngopi Kamtibmas Bersama TNI dan Security
    Prekat Polsek Banyusari Sosialisasikan Bahaya TPPO

    Ikuti Kami