Pj. Gubernur Minta Pembelajaran Tatap Muka Diperhitungkan Matang

    Pj. Gubernur Minta Pembelajaran Tatap Muka Diperhitungkan Matang
    Pj Gubernur Jambi Dr. Hari Nur Cahya Murni/foto: humas

    JAMBI - - Penjabat (Pj) Gubernur Jambi Hari Nur Cahya Murni melakukan kunjungan kerja (Kunker) di dua kabupaten, yaitu Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) pada Minggu (7/3).

    Pj Gubernur Jambi minta agar pemerintah daerah setempat benar-benar persiapkan secara matang pembelajaran tatap muka, sehingga nantinya tidak ada efek yang merugikan terutama bagi para siswa.

    PJ Gubernur menyatakan agar segala sesuatu yang berkaitan dengan pembelajaran tatap muka harus dipersiapkan sebaik mungkin. Bila perlu satuan pendidikan harus berkoordinasi dengan Satgas penanganan Covid-19 di daerah masing-masing.

    Di dua tempat tersebut Pj. Gubernur menyampaikan beberapa hal yang harus diperhatikan oleh pemerintah daerah saat ini. Menurutnya pemerintah daerah berkewajiban untuk lakukan penanganan kesehatan terutama Covid-19 termasuk mensukseskan vaksinasi covid 19 di daerahnya.

    “Berkaitan dengan selain penanganan kesehatan agar juga diperhatikan pemulihan ekonomi terutama menjaga agar dunia usaha daerah masing-masing bisa bertahan. Pemerintah daerah juga wajib melakukan penyediaan jaring pengaman sosial bagi masyarakat yang sangat terdampak covid-19. Demikian seharusnya prioritas konsentrasi pemanfaatan APBD tahun 2021 ini, ” ujarnya.(st.permato)

    Jambi Pembelajaran tatap muka
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Kabupaten Kota Didorong Ikuti TPID Award

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danrem 082/CPYJ Gelar Acara Tradisi Lepas Sambut Rangkaian Sertijab
    Sinergitas Gerakan Bersih Pantai, Koramil 0811/12 Bancar Bersama Mahasiswa Unair, Wujudkan Pantai Yang Asri Di Perbatasan Jatim – Jateng
    Warga Binaan Lapas Banyuwangi Nobar Debat Publik Paslon Pimpinan Daerah
    DLHKP Kota Kediri Gelar Lomba Mewarnai Diikuti Ratusan Anak TK & PAUD
    Terima Kunjungan dari Ster Mabes TNI, Satgas Yonif 512/QY Dapat Apresiasi atas Pelaksanaan Kegiatan Teritorial

    Ikuti Kami