Pilkada Pangkep 2020, Syahban Sammana Harapkan Pilkada Berjalan Aman dan Damai

    Pilkada Pangkep 2020, Syahban Sammana Harapkan Pilkada Berjalan Aman dan Damai
    Pilkada Pangkep 2020, Syahban Sammana Harapkan Pilkada Berjalan Aman dan Damai

    PANGKEP - Calon Wakil Bupati Pangkep nomor urut 1, H Syahban Sammana, SH seusai melakukan debat public di Makassar Minggu (30/11/2020) berharap agar Pilkada serentak khususnya di Pangkep berjalan aman dan damai.

    Dia menjelaskan bahwa pesta demokrasi ini adalah arena pesta rakyat yang harus diiringi dengan persudaraan, persahabatan, penuh dengan jalinan silaturahmi, sekalipun beda pilihan tetap jalinan silaturahmi berjalan dengan baik.

    Selain itu H Syahban Sammana mengatakan bahwa pasangan Nomor urut 1 H. Muhammad Yusran Lalogau-H Syahban Sammana (MYL-SS) tetap memelihara hubungan silaturahmi dengan siapa saja, “Kita ini semau bersaudara, tetap tingkatkan hubungan silaturahmi” ujarnya.

    Menurutnya bahwa Paslon Nomor urut 1, MYL-SS akan senantiasa menjunjung tinggi hubungan silaturahmi, Insya Allah, kemenangan kita diserahkan kepada yang Maha Kuasa, kita semua ini hanya berjuang namun semua itu Allah yang menentukan.

    Untuk itu kami mohon doa restunya dan dukungannya dan jangan lupa coplos nomor urut 1 MYL-SS dibilik pada tanggal, 9 Desember 2020, MYL-SS terpilih jadi Bupati dan Wakil Bupati Pangkep, Insya Allah, Aamin (herman djide),

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Perhutani Probolinggo Ikut Berpartisipasi dalam Acara Underwater Clean Up di Pantai Tampora Situbondo
    Anggota Polsek Batujaya melaksanakan Giat Cooling System kepada Tokoh Masyarakat Desa Telukambulu
    Lapas Cilacap Siap Sukseskan Pilkada 2024 Berjalan Aman dan Tertib
    Danrem 142/Tatag Laksanakan Kunjungan Kerja ke Makodim 1428/Mamasa
    Perhutani Probolinggo Gelar Tasyakuran Atas Capaian Target Getah Pinus di Sukapura

    Ikuti Kami