Kolaborasi FOSKAPDA dan TRC PPA Gencar Bagikan Sembako Kepada Janda Tua dan Kaum Dhuafa

    Kolaborasi FOSKAPDA dan TRC PPA Gencar Bagikan Sembako Kepada Janda Tua dan Kaum Dhuafa
    Pembagian sembako untuk janda tua dan kaum dhuafa

    Banyuwangi - Forum Analisis Kebijakan Pembangunan Daerah (FOSKAPDA) layak dicontoh. Bersama Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak (TRC PPA) mereka membagikan puluhan bingkisan beras pada janda yang sudah tua dan kaum dhuafa di beberapa tempat berbeda, Minggu (5/12/2021).

    Veri Kurniawan, selaku delegasi dari TRC PPA menjelaskan pada awak media, giat ini merupakan bagian kepedulian kita terhadap sesama. "Kegiatan sosial ini merupakan wujud dari kepedulian kita terhadap sesama di sekitar kita utamanya. Selain pendampingan pada anak yang menjadi korban pelecehan atau pencabulan seksual, TRC PPA akan gencar hadir untuk lakukan sosialisasi pada masyarakat dan mendengar langsung persoalan yang ada, " jelasnya.

    Veri menambahkan, TRC PPA akan lakukan kolaborasi dengan siapapun seperti pegiat anak lain nya, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), pegawai swasta, dokter untuk cek dan lakukan pengobatan gratis serta dinas. "Alhamdulillah hari ini kita bisa lakukan sedikit hal yang positif untuk masyarakat. FOSKAPDA bersama TRC PPA membagikan puluhan bingkisan beras kepada kaum dhuafa dan janda yang berusia tua, " ujarnya.

    Sementara menurut Picky salah satu pengurus, meskipun baru lahir dan hadir di Banyuwangi, namun nantinya kita akan objektif dalam melakukan analisis terkait kebijakan dan pembangunan yang ada di Banyuwangi. "Kita dari tim FOSKAPDA tidak ingin lebih banyak suara atau bicaranya, namun kita belajar memberikan dan menyajikan dengan fakta dan tindakan nyata, " pungkasnya. (HR)

    BANJARSARI CIAMIS Banyuwangi Jawa Timur
    Hariyono

    Hariyono

    Artikel Sebelumnya

    Wilson Lalengke: Menyoroti Oknum ASN Unsrat...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polres Karawang, Bhabinkamtibmas Aipda Tono Ngawangkong Bersama Masyarakat PadaWilayah DesaMulyasejati.
    Babinsa Wonosari Klaten Hadiri Rapat Koordinasi Linmas Desa Sidowarno, Persiapan Pilkada Serentak 2024
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Pengawas Tempat pemungutan suara(PTPS) Apresiasi Kegiatan yang digelar oleh Panwascam Cilograng
    Anggota Polsek Pakisjaya Sambangi Logistik Pilkada Kantor Kecamatan Berikan Himbauan Kamtibmas

    Ikuti Kami