Hari Kelima Puasa, JOIN Jeneponto Bagikan Ratusan Takjil kepada Pengendara

    Hari Kelima Puasa, JOIN Jeneponto Bagikan Ratusan Takjil kepada Pengendara

    JENEPONTO, - Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Kabupaten Jeneponto Sulawesi Selatan, menggelar aksi bagi-bagi takjil diperlimaan jalan poros depan kantor Polres Jeneponto, Sabtu (17/04/2021).

    Ratusan takjil yang dibagikan kepada sejumlah pengendara yang melintas diperpatan jalan tersebut merupakan hari kelima puasa rahamdhan.

    Ketua DPD JOIN Kabupaten Jeneponto Arifuddin Lau mengatakan, pembagian takjil yang dilakukan hari ini merupakan pertama kali dilaksanakan oleh pengurus JOIN di hari kelima puasa.

    "Alhamdulillah, hari ini kita baru saja melaksanakan bagi-bagi taqjil kepada sejumlah pengendara. Semoga ini dapat bermanfaat, " katanya.

    Dia menjelaskan bahwa kegiatan bagi taqjil ini terlaksana atas kerjasama rekan-rekan pengurus JOIN Jeneponto dan sumbangsi dari masyarakat.

    Dia juga menyampaikan, setelah pembagian taqjil ini akan dilanjutkan dengan kegiatan bakti sosial berupa paket sembako kepada warga yang kurang mampu.

    "In syaah Allah, kita rencananya setelah pembagian taqjil ini, JOIN akan lanjutkan bakti sosial, " urainya.

    Sasarannya, diutamakan masyarakat kurang mampu, tukang ojek, tukang becak dan warga yang tertimpa musibah bencana alam, jelas ketua Join.


    Penulis: Syamsir
    Edtor: Cq 

    Updates

    Updates

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Koramil 0602-12/Ciomas Dan Polsek Ciomas Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Tahun 2024 
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Anggota Polsek Batujaya melaksanakan kegiatan Ngawangkong bersama Masyarakat Desa Telukbango
    Musik Ramuan DJ Amel Zoya Bisa Buat Orang Joget dan Happy

    Ikuti Kami