PANGKEP - Calon Bupati Kabupaten Pangkep H Muhammad Yusran Lalogau, S.Pi, MSi saat memberikan sosialisasi dihadapan masyarakat Kelurahan Sapanan Kecamatan Bungoro Sabtu (28/11/2020) mengungkapkan bahwa ke depan ada program Bupati menyapa rakyat.
“Dalam program ini kita terapkan bahwa setiap saat atau kapan saja, Bupati dan wakil Bupati akan turun langsung bertemu dengan masyarakatnya, sambil mendengarkan secara langsung atas kebutuhan atau kalau ada keluhan masyarakat dapat disampaikan secara angsung ke Bupati” ujarnya.
Dia menjelaskan bahwa tujuan program Bupati sapa rakyat, karena mendengar langsung dari masyarakat saat sosialisasi program dibeberapa tempat bahwa apabila sudah jadi Bupati, maka kita sebagai warga sulit temui Bupati, sehingga kami terapkan nanti program Bupati Sapa rakyat, dan bisa acara seperti ini dilakukan ditempatkan dikolom rumah atau tempat lainnya.
“Bila diberkahi oleh Allah SWT MYL-SS Nomor urut 1, jadi Bupati dan wakil Bupati Pangkep maka kami ingin selalu dekat dihati rakyat, selalu ingin tahu kondisi masyarakatnya, selalu ingin tahu apa suara hati mereka” ujarnya.
Untuk itu MYL-SS berharap kepada masyarakat Pangkep, untuk bersatu, membangun kebersamaan, datang di TPS cari nomor 1, dan ceplos pada tanggal 9 Desember 2020, Inyah Allah, atas dukungan itu dan doa’ta, MYL-SS selalu bersama rakyat menuju Pangkep Hebat 2021-2025. (herman djide)