Abdya - Babinsa Koramil 04/Susoh Serda Muhajirin melaksanakan gotong-royong bersama santri wati Membersihkan Rumput di area balai tempat pengajian anak (TPA) di Desa Ujung Padang Kecamatan Susoh, Rabu (7/4/2021).
Kegiatan ini dilaksanakan guna menciptakan gotong-royong dan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya.
Serda Muhajirin menyampaikan, kepedulian akan kebersihan lingkungan sangat penting, dan itupun adalah salah satu upaya untuk mencegah terjadinya penyakit yang disebabkan dari lingkungan yang kurang bersih.
"Disaat saya sedang melewati tempat tersebut, saya melihat para santri sedang bergotong royong mencabut rumput serta membersihkan seputaran Pempat Pengajian Anak (TPA), kondisi tersebut mendorong saya untuk langsung membaur dan membantu para santri membersihkan lokasi TPA, " ucap Serda Muhajirin.
Baca juga:
44 Prajurit Kodim 0309/Solok Naik Pangkat
|
Melaksanakan gotong royong pembersihan rumput sangat penting dilakukan, sehingga nantinya membuat kondisi Tempat Pengajian Anak menjadi kelihatan bersih dan terpelihara, " tandasnya. (Pendim Abdya/Sunarko)*