Perkaya Literasi, Prajurit Yonif 403/WP Bagi Buku Pelajaran di Perbatasan

    Perkaya Literasi, Prajurit Yonif 403/WP Bagi Buku Pelajaran di Perbatasan

    SLEMAN - Dalam rangka meningkatkan minat belajar dan membaca anak-anak di perbatasan, Pos Kotis Satgas Pamtas Yonif 403/Wirasada Pratista membagikan buku dan alat tulis gratis kepada anak-anak di Kampung Senggi, Distrik Senggi, Kabupaten Keerom, Papua, Sabtu, (17/4/2021).

    Hal itu dikemukakan oleh Dansatgas Pamtas Yonif 403/Wirasada Pratista Letkol Inf Ade Pribadi Siregar, dalam rilis tertulisnya di sampaikan Mako Yonif 403/WP di Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, DIY. Sabtu siang dan diteruskan ke redaksi biro Yogyakarta wartamiliter.com.

    Pembagian buku dan alat tulis sebut Dansatgas, adalah untuk memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar. Sehingga mereka lebih giat lagi belajar 

    Bantuan serupa juga diberikan ke siswa SMP dan menengah, agar terus termotivasi menuntut ilmu demi meraih cita-cita.

    "Semoga apa yang kami berikan bisa mengatasi keterbatasan buku dan alat tulis bagi anak-anak (siswa-siswi) untuk belajar dan membaca yang merupakan indikator atau salah satu kendala bagi anak-anak di wilayah perbatasan dalam belajar, " ujar Ade.

    Danpos Komando Taktis (Kotis) Satgas Pamtas Yonif 403/Wirasada Pratista Kapten Inf Restu Sujoko menyebutkan, pendistribusian buku dan alat tulis tersebut dilakukan secara langsung kepada anak-anak.

    Sementara itu, Kepala SD Negeri 1 Senggi, Johan (50) mengapresiasi apa yang dilakukan personel Satgas Pos Kotis melalui pembagian buku dan alat tulis tersebut dan berharap anak-anak sebagai tunas bangsa dalam belajar di sekolah memiliki moril yang tinggi demi masa depan Bangsa dan Negara ini.

    “Kami dari pihak sekolah merasa bangga dan senang, karena pihak aparat TNI Kotis 403, yang sudah peduli serta berkenan membagikan buku dan alat tulis kepada anak-anak kami dengan harapan sebagai tunas bangsa akan lebih rajin dalam belajar di Sekolah demi masa depan Bangsa dan Negara ini, ” imbuh Johan. (Rils/Muhis)

    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Pedes Polres karawang Sambangi Masyarakat wilayah hukum Nya
    Kesultanan Buton Bersinar di FSBKN: Kontingen Terbesar dan Sambutan Kehormatan di Keraton Surakarta
    Dandim 0716/Demak hadiri Tradisi Ganti Luwur, Sebagai Bentuk Penghormatan Para Leluhur Demak
    Wahana Untuk Refleksi Diri, Kodim Demak Gelar Doa Bersama
    Perkuat Sinergi dengan Warga, Bhabinkamtibmas Gencarkan Sambang Kamtibmas

    Ikuti Kami