Penyidik Jampidsus Periksa 6 Saksi Terkait Dugaan Korupsi PT ASABRI

    Penyidik Jampidsus Periksa 6 Saksi Terkait Dugaan Korupsi PT ASABRI

    JAKARTA - Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) Kejaksaan Agung memeriksa 6 (enam) orang saksi yang terkait dengan Perkara Dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada PT. ASABRI.

    Saksi yang diperiksa antara lain:

    1. YN selaku Dirketur PT. Hanson Coal Energy;
    2. RS selaku Direktur PT. Oso Management Investasi;
    3. C selaku Nominee Tersangka BTS;
    4. GJ selaku Direktur PT. Bintang Baja Hitam;
    5. YG selaku Karyawan PT. Asabri;
    6. BS selaku Staf Administrasi PT. Asabri. 

    Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memberikan keterangan guna kepentingan penyidikan tentang suatu perkara pidana yang ia dengar sendiri, ia lihat sendiri dan ia alami sendiri guna menemukan fakta hukum tentang tindak pidana korupsi yang terjadi pada PT. ASABRI. 

    Pemeriksaan saksi dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan tentang pencegahan penularan Covid-19, antara lain dengan memperhatikan jarak aman antara saksi diperiksa dengan Penyidik yang telah menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap serta bagi saksi wajib mengenakan masker dan selalu mencuci tangan menggunakan hand sanitizer sebelum dan sesudah pemeriksaan.

    Demikian disampaikan oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung RI, Leonard Eben Ezer Simanjuntak SH lewat siaran pers nomor PR - 315/029/K.3/Kph.3/04/2021 tertanggal 12 April 2021.(***/Steven).

    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polresta Banyuwangi Bersama Stakeholder Terkait Gercep Atasi Pohon Tumbang
    Kesatria Mayangkara Tebar Kasih Natal, Persembahkan Kesaksian Suci di Kenyam Papua
    Babinsa Koramil 0602-15/Baros Kawal Penyaluran Bansos PKH Demi Kelancaran Dan Keamanan
    ROSITA HABEMA: Prajurit TNI Borong Hasil Tani, Ekonomi Mbilusiga Bergairah
    Personel Polsek Tegalwaru Monitoring Jalan Utama Loji - Pangkalan di Depan Puskesmas Pada Patroli Malam

    Ikuti Kami