Lantik Pengurus TP-PKK dan Dekranasda, Bupati Luwu Timur Harap Tingkatkan Etos Kerja dan Profesionalisme

    Lantik Pengurus  TP-PKK dan Dekranasda, Bupati  Luwu Timur Harap Tingkatkan Etos Kerja dan Profesionalisme

    LUWU TIMUR - Bupati Luwu Timur, H. Budiman mengharapkan agar Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Luwu Timur agar meningkatkan etos kerja dan profesionalismenya.

    Harapan ini disampaikan Budiman saat melantik pengurus Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Luwu Timur masa bakti 2021-2026 di Gedung Wanita Simpurusiang, Puncak Indah, Malili, Rabu (21/04/2021), yang dirangkai dengan Pelantikan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Luwu Timur yang dilantik oleh Ketua TP PKK Lutim, Dra. Hj. Sufriyati Budiman.

    “Kepada pengurus Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Kabupaten Luwu Timur, saya minta untuk bisa meningkatkatkan etos kerja, kebersamaan dan profesionalisme, sehingga Tim Penggerak PKK dan Dekranasda akan menjadi organisasi yang solid, kreatif dan inovatif, ”  pinta Budiman.

    Bupati juga minta pengurus PKK dan Dekranasda yang baru dilantik dapat bekerjasama dan membangun bersinergi dengan Pemerintah Daerah agar program-program kerja yang dilakukan nantinya dapat selaras dengan program Pemerintah daerah, terutama di era pandemi Covid-19 saat ini, gerakan PKK untuk pro aktif mengampanyekan gerakan masyarakat hidup sehat (Germas), mencegah stunting, menata lingkungan, dan mengedukasi masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan, termasuk ikut menyukseskan program vaksinasi yang secara bertahap terus dilakukan sebagai salah satu upaya strategis menekan kasus Covid-19.

    Kepada pengurus Dekranasda Bupati juga mengharapkan agar mendorong masyarakat berbelanja produk local utamanya produk yang dihasilkan oleh pengusaha mikro kecil dan menengah.

    “Saya berharap pengurus Dekranasda yang baru dilantik untuk mendorong masyarakat berbelanja produk lokal, khususnya produk yang dihasilkan oleh usaha mikro, kecil, dan menengah agar perputaran ekonomi kembali membaik. Sebab bagaimanapun juga, sektor UMKM memegang peranan penting untuk menggerakkan ekonomi domestik, ” jelas Budiman.

    Oleh karena itu, Bupati meminta kepada Dinas Kominfo untuk gencar mempublikasikan produk-produk local secara online baik di media sosial maupun media online, sehingga produk lokal Luwu Timur ini bisa dikenal luas baik local maupun mancanegara.

    Sementara Ketua TP PKK Kabupaten Luwu Timur, Dra. Hj. Sufriyati mengajak semua organisasi wanita yang ada di Lutim dapat bersinergi, saling mengenal lebih dekat, saling membagi ilmu pengalaman dan bekerjasama sehingga dapat membantu Pemerintah meningkatkan ekonomi rakyat.

    “PKK bukanlah organisasi yang baru tetapi organisasi yang berkelanjutan. Harapan saya semua kegiatan yang telah kita lakukan dan jika itu baik, maka kita melanjutkannya, dan jika ada yang kita perlu benahi, mari kita benahi bersama-sama, ” ajak Hj.Sufriyati.

    Sedangkan untuk pengurus Dekranasda, dia mengajak seluruh pengurus Dekranasda untuk fokus membina dan membantu membuplikasikan hasil produksi UMKM, industri rumah tangga, serta pelaku-pelaku usaha lainnya agar bisa lebih meningkatkan produktifitasnya agar dapat dipasarkan bukan hanya di wilayah Lutim tapi sudah bisa dipasarkan keluar bahkan hingga ke mancanegara.

    “Kepada seluruh pengurus yang baru dilantik ini merupakan tugas awal kita, mari saling bahu membahu, bekerjasama dan menjaga kebersamaan. Saya sebagai ketua membuka diri apabila ada masukan kritikan yg sifatnya membangun, “ kata Sufriyati.

    Turut hadir pada acara pelantikan tersebut, Sekretaris Daerah, H. Bahri Suli, Unsur Forkopimda Lutim, Anggota DPRD Lutim, Kepala OPD, para Camat, pengurus Dharma Wanita Persatuan Lutim, dan dihadiri secara virtual oleh Pengurus TP PKK Desa se-Kabupaten Luwu Timur.(SH)

    LUWU TIMUR SULSEL
    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Debat Akhir Pilkada Morowali, Paslon RAHA Paling Memukau Bikin Masyarakat Mantap Nyoblos Nomor 4
    Monadi - Murison Menguat, Semua Merapat
    Pasca Serah Terima Jabatan dari Pjs Bupati, Mas Dhito Aktif Kembali Menjabat Bupati Kediri
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Polresta Banyuwangi Siap Kawal Tahapan Krusial Pilkada 2024

    Ikuti Kami