Kodim 1710/Mimika Terima Kunjungan Kerja Tim Pengawasan Pengamanan Pemilu 2024

    Kodim 1710/Mimika Terima Kunjungan Kerja Tim Pengawasan Pengamanan Pemilu 2024

    Timika - Di Makodim 1710/Mimika, Distrik Kuala Kencana, Kabupaten Mimika, Tim Pengawasan Pemilu dipimpin Paban I/Ren Sopsad, Kolonel Inf Kurniawan melaksanakan kunjungan kerja, Rabu (20/12/2023). Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memeriksa kesiapan pengamanan Pemilu yang akan dilaksanakan oleh jajaran TNI dan Polri di wilayah Kabupaten Mimika.

    Dalam kedatangannya Tim disambut oleh Perwira Kodim 1710/Mimika selanjutnya mengambil apel gelar pasukan yang ada. Dalam kesempatan tersebut, Paban I menyampaikan bahwa Pemilu harus berjalan dengan aman dan hingga saat ini demokrasi berjalan dengan aman di Indonesia salah satunya karena solidnya TNI-Polri, selain itu Paban I pun menyampaikan agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas.

    Usai mengambil apel, Tim menerima paparan dari Kasdim 1710/Mimika mengenai Kesiapan Pemilu 2024 di Kabupaten Mimika yang disampaikan oleh Kasdim 1710/Mimika, Mayor Inf Abdul Munir. Usai menerima paparan selanjutnya Tim melaksanakan peninjauan di Posko Pemilu di Makodim dan meninjau juga Posko Gabungan TNI-Polri di Koramil 1710-02/Timika. Dalam kunjungan ini pun memastikan bahwa Kodim 1710/Mimika bersama seluruh elemen yang ada siap untuk mengamankan jalannya Pemilu 2024 di Kabupaten Mimika.(*)

    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    LIVE STREAMING 24 JAM

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Koramil 0602-16/Ciruas Laksanakan Pendampingan Penyaluran BLT-DD Tahun 2024 
    Dandim Jombang Tinjau Lokasi Pelaksanaan Yudha Wastu Pramuka
    Giat Sambang DDS Aipda h Abdul Hamid Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Warga Masyarakat Desa Binaan
    ASDP Bersama Kemenhub dan Stakeholder Pastikan Layanan Nataru di Lintas Utama Siap Prima Layani Arus Mudik
    Pembinaan Kerohanian Islam di Lapas Permisan Bahas Empat Pertanyaan di Hari Kiamat

    Ikuti Kami