Kebakaran Rumah Panggung, Kapolsek Pangkajene AKP Asgar: Satu Orang Meninggal Dunia

    Kebakaran Rumah Panggung, Kapolsek Pangkajene AKP Asgar: Satu Orang Meninggal Dunia
    Kebakaran Rumah Panggung, Kapolsek Pangkajene AKP Asgar: Satu Orang Meninggal Dunia

    PANGKEP - Kapolsek Pangkajene Kabupaten Pangkep AKP Asgar, SM, MH saat dihubungi Sabtu malam (28/11/2020) melaporkan bahwa pada hari Sabtu 28 Nopember 2020 sekira pukul 18.00 wita bertempat di Kp. Paddeng Kelurahan Bonto Perak Kecamatan Pangkajene terjadi kebakaran rumah panggung warga dan satu orang meninggal dunia.

    “Telah terjadi kebakaran di rumah Panggung warga An. Lk. Sido, pekerjaan tidak ada, umur 80 tahun, alamat Kp. Paddeng Kelurahan Bonto Perak Kecamatan Pangkajene Kabupaten Pangkep, akibat kebakaran tersebut Lk. Sido Meninggal Dunia (MD) di TKP dengan kondisi luka bakar sampai menghanguskan tubuh Lk. Sido, ” ujarnya.

    Kemudian selanjutnya api dapat dipadamkan oleh Lk. Amirullah als Maru, umur 57 tahun, petani, alamat Kp. Paddeng Kelurahan Bonto Perak, dan  Lk. M. Akir, umur 49 tahun, petani, alamat Kp. Paddeng Kelurahan Bonto Perak.

    Dia menjelaskan bahwa Penyebab Kebakaran Di duga dari lampu pelita (lampu minyak tanah) yang menyala di dalam rumahnya dimana di dalam rumah tersebut Lk.Sido Tinggal sendiri di rumah tersebut.

    Evakuasi jenasah oleh anggota Polres Pangkep kerja sama anggota Polsek Pangkajene dibantu oleh warga berakhir sekitar pukul 20.00 dalam situasi Aman dan kondusif.(herman djide)

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polsek Indihiang Ungkap Kasus Pencurian di Belasan Sekolah, Empat Pelaku Diamankan
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Bapas Pangkalpinang Goes to Village Kunjungi Desa Kebintik
    Danrem 082/CPYJ Gelar Acara Tradisi Lepas Sambut Rangkaian Sertijab

    Ikuti Kami