Jamin Kondusifitas Wilayah, TNI Polri di Abdya Patroli Bersama

    Jamin Kondusifitas Wilayah, TNI Polri di Abdya Patroli Bersama

    Abdya - Guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, personel gabungan dari Kodim 0110/Abdya dan Polres melakukan patroli bersama tersebar di Sembilan Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Minggu (15/8). 

    Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Achmad Hisom Baihaki melalui Pasi Intel Kapten Inf Fajar Setyawan mengatakan, kegiatan patroli gabungan tersebut rutin dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. 

    "Patroli ini kita mulai sejak Sabtu malam. Ada beberapa titik yang jadi prioritas dalam patroli ini. Untuk menguatkan upaya tersebut maka kita dari TNI dan Polri lakukan sinergi, " terangnya. 

    Di samping berkeliling patroli, petugas gabungan juga memberikan himbauan kepada warga agar tetap waspada dan awas terhadap segala perkembangan yang terjadi di wilayah. 

    Ia menyebutkan di Abdya kasus kriminal minim terjadi. Namun demikian untuk menjaga kondusifitas tersebut petugas gabungan secara masif rutin menggelar patroli bersama hingga ke tingkat desa. 

    Ia berharap, dengan digelarnya agenda rutin tersebut keamanan, ketertiban di wilayah Abdya tetap terpelihara sejalan dengan meningkatnya roda ekonomi. 

    "Keamanan wilayah ini menjamin terhadap maju mundurnya suatu daerah. Maka dari itu untuk mendukung kemajuan pembangunan daerah, kondusifitas ini patut kita jaga, " tandasnya. 

    Heri Purwanto

    Heri Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Kesulitan Warga, Babinsa Bantu Warga...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Cidaun Gelar Gatur Lalin dan Penyebrangan Anak Sekolah, Pastikan Kenyamanan Masyarakat
    Panit Lantas Polsek Cugenang Bersama Anggota Lakukan Gatur Lalin Pagi untuk Antisipasi Kemacetan dan Kecelakaan di Wilayah Cugenang
    Dinas Pertanian dan Pangan Banyuwangi Lakukan Monitoring dan Evaluasi Keamanan PSAT
    Viral!, Diduga Lakukan Penggelapan dan Penipuan, Seorang Kades di Demak Diamankan Polisi 
    Piket Bawas Polsek Klari Pimpin Pelaksanaan Patroli KRYD Antisipasi Gangguan Kamtibmas Dan 3C

    Ikuti Kami