Dukung PPKM Mikro, Forkopincam Cilacap Tengah Bentuk Tim Efektif dan Tandatangani Fakta Integritas

    Dukung PPKM Mikro, Forkopincam Cilacap Tengah Bentuk Tim Efektif dan Tandatangani Fakta Integritas

    Cilacap - Penerapan Pembatassn Kegiatan Masyarakat (PPKM) oleh Pemerintah diperpanjang guna menekan angka kasus Covid-19. Aturan tersebut ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah hingga ke tingkat Kecamatan dan Desa. Di Kecamatan Cilacap Tengah, dalam rangka mendukung PPKM Mikro, Forkopincam menindaklanjuti dengan membentuk Tim Efektif dan perubahan peran Pokdar Kamtibmas. Pembentukan Tim Efektif berlangsung di Pendopo Kecamatan Cilacap Tengah, Jln. Kalimantan No.32 Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, Kamis (22/4/21).

    Kegiatan tersebut dihadiri Camat Cilacap Tengah Bambang Wijaseno, S.Sos. M.Si., Danramil 01/Cilacap yang diwakili Sertu Catur Pambudi, Kapolsek Cilacap Tengah AKP Sugeng Hartono, Amd., Sekcam Cilacap Tengah, Kepala UPTD Puskesmas Cilacap Tengah 1, Kepala UPTD Puskesmas Cilacap Tengah 2 Wasis Eko Saputro, S.km., Bidik Korwil Cilacap Tengah Narti, S.Pd. M.Pd., Kasi Trantib Kecamatan Cilacap Tengah Sentot Maryanto, S.E., dan Lurah se Kecamatan Cilacap Tengah.

    Pembentukan Tim Efektif/Aksi dan perubahan peran dan sinergisitas Pokdar (Kelompok Sadar) tersebut dalam rangka mendukung pemerintah dalam penyempitan zona merah menjadi zona hijau khususnya di wilayah Kecamatan Cilacap Tengah. Pokdar Kelurahan Sidanegara dan Kelurahan Donan sebagai sampel, permulaan dalam Pembentukan Tim Efektif ini.

    Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penandatanganan Fakta Integritas yang ditanda tangani oleh unsur Forkopincam, Stakholder Internal, Stakholder Eksternal, BUMN, Akademisi di Kecamatan Cilacap Tengah, yang secara bersama sama mendukung peran dan sinergisitas Pokdar dalam mendukung PPKM Mikro di Kecamatan Cilacap Tengah Kabupaten Cilacap. Isi Fakta Integritas diantaranya Mendukung Innovasi "Sempitkan Zonna Merahmu"di Kecamatan Cilacap Tengah, Mendukung Pengukuhan Kelompok Sadar (Pokdar)di 5 Kelurahan dalam mendukung pelaksanaan PPKM Mikro di  Kecamatan Cilacap Tengah, serta Siap bekerja sama, bahu membahu dengan semua Steakholder dalam pencegahan, penanganan dan pengendalian penyebaran Covid-19.

    Totong/Urip/01

    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodim 1311/Morowali Gelar Doa Bersama Peringati Hari Juang Kartika TNI-AD
    Bhabinkamtibmas Polsek Tirtajaya Himbauan Masyarakat terkait Kamtibmas dan Stop Judi Online
    Rangkaian Hari Ibu, Warga Binaan Wanita Lapas Tembilahan Terima Bingkisan dari GOW Kabupaten Indragiri Hilir
    Anggota Polsek Tirtajaya Antisipasi Kenakalan Remaja saat Kepulangan Sekolah di Wilayahnya
    Pasca Pilkada 2024 Polres Madiun Kota Gelar Pengajian Upaya Cooling System

    Ikuti Kami