Diterbangkan Dari Makassar, 26 Terduga Teroris Ditahan di Cikeas

    Diterbangkan Dari Makassar, 26 Terduga Teroris  Ditahan di Cikeas

    JAKARTA - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menerbangkan 26 terduga teroris yang berhasil ditangkap di Makkasar dan Gorontalo ke Jakarta. Sesampainya di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, mereka akan ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) khusus tindak pidana terorisme di Cikeas, Bogor, Jawa Barat. 

    "Di Rutan khusus Teroris di Cikeas, " kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono di Bandara Soetta, Tangerang, Kamis (4/2). 

    Rusdi menjelaskan, kelompok teroris yang bermana Ihwal Pakuato ini merupakan kelompok teroris yang berafiliasi dengan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) yang berafiliasi dengan ISIS. 

    Kelompok ini, sambung Rusdi, telah mempersiapkan diri melakukan tindak pidana teroris seperti melakukan latihan fisik beladiri kemudian juga memanah melampar pisau dan menembak dengan senapan angin. Tidak cukup sampai disitu, kelompok ini juga memiliki keahlian untuk merakit bom. Bahkan sudah mempersiapkan pengantin (pelaku bom bunuh diri). 

    "Kelompok ini merencanakan kegiatan penyerangan mako Polri terus rumah dinas Polri dan rumah pejabat di Gorontalo. Selain itu juga berencana melakukan aksi perampokan pada bebeberapa toko disekitar Gorontalo, " tandas Rusdi. (***)

    Serang1

    Serang1

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Bagikan Bingkisan Idul Fitri untuk...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Polling Suara

    Siapakah Presiden Pilihan Anda?
    Please select an option!
    Kamu sudah mengirim pendapat ini sebelumnya!
    Siapakah Presiden Pilihan Anda?

    Total Vote: 912

    Anies Baswedan - A. Muhaimin Iskandar
    41.8 %
    Ganjar Pranowo - Mahfud MD
    14.4 %
    Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
    43.9 %
    View Options

    Rekomendasi

    Asri Tadda: Bagaimana Gerakan Perubahan Usai Pilpres?
    Patroli Someah, Polsek Sindangbarang, Ciptakan Kondisi Aman dan Kondusif
    Personel Satgas 527/BY Laksanakan Kunjungan ke Rumah Tokoh Adat Komopa
    Patroli Someah Lautan Biru, Polsek Cugenang  Antisipasi C3 dan Tingkatkan Kesadaran Kamtibmas
    Polsek Cugenang Sambut Pagi Dengan Memberikan Pelayanan Gatur Lantas dan Menyebrngkan anak Sekolah

    Ikuti Kami