Danlantamal IX Terima Tim Safari Logistik Mabesal di Lantamal IX

    Danlantamal IX Terima Tim Safari Logistik Mabesal di Lantamal IX

    Ambon - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T., M.Tr. Opsla menerima Tim Safari Logistik dari Markas Besar Angkatan Laut, di Gedung J. Leimena, Rabu (18/10/2023).

     

    Safari Logistik tersebut dibuka langsung oleh Waaslog Kasal Laksamana Pertama TNI Maman Rohman, S.T., M.Han didampingi Danlantamal IX Brigjen Said Latuconsina.

     

    Safari Logistik merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Tim dari Mabesal dalam rangka memberikan pembinaan tentang perkembangan tuntutan profesionalitas dalam menyiapkan kesiapan logistik TNI Angkatan Laut saat ini.

    Selain dilaksanakan secara langsung di Lantamal IX, kegiatan tersebut juga dilaksanakan serentak bersama Lanal Jajaran Lantamal IX melalui video conference, dibuka dengan penyampaian sambutan Danlantamal IX dilanjutkan dengan sambutan Waaslog Kasal serta penyerahan plakat Slogal.

     

    Dalam sambutannya, Danlantamal IX menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim safari Logistik yang dipimpin oleh Waaslog Kasal, semoga dengan pelaksanaan safari logistik di wilayah Lantamal IX dan jajaran dapat memberikan masukan kepada Lantamal IX tentang perkembangan kegiatan Tahun 2023 dan diharapkan Tim safari Logistik dapat menyampaikan aturan serta kebijakan pemimpin TNI Angkatan Laut yang berkaitan dengan prosedur dan sistem yang berlaku untuk bidang logistik.

     

    Usai sambutan, acara dilanjutkan dengan paparan dari Tim Safari Logistik dan paparan dari Lantamal IX Ambon kemudian diakhiri dengan sesi diskusi dan foto bersama. (Dispen Lantamal IX/Ambon) 

    maluku ambon
    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    24 Jam TV One Live Streaming

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Cegah Hal Tak Diinginkan, Ruang Tahanan Mapolres Purwakarta Rutin Di Cek
    Pemerintah Kabupaten Batu Bara Gelar Ramah Tamah dan Syukuran Dengan Veteran Dalam Menyambut HUT Kemerdekaan Ke-79 RI Serta Hari Veteran Nasional Tahun 2024
    Giat patroli dialogis bhabinkamtibmas  Polsek Taraju untuk Harkamtibmas
    Petani Desa Riso Terima Penyuluhan Dari Satgas TMMD Ke-121 Kodim 1402/Polman
    Taman Simalem Resort Sajikan Paket Pernikahan Intim Pertama di Kawasan Danau Toba

    Ikuti Kami